Project Description

Bangun kos dua lantai di Jogja

Pada bulan April 2018 kami memperoleh pekerjaan untuk Men desain dan mem bangun Kos dua lantai di jogja milik Bapak Utomo yang berlokasi di belakang kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Bantul, Jogja. Di perjumpaan di kantor mini kami, beliau menyampaikan wishes/keinginan yang berkaitan dengan kos-kosan miliknya yang akan di bangun. Dengan luas lahan yang ada, beliau menginginkan untuk bisa mendapatkan bangunan kos dengan jumlah kamar lebih dari 20 kamar kos, setiap kamar terdapat kamar mandi dalam dan AC, masing-masing lantai terdapat ruang berkumpul, terdapat pula ruang musholla, ruang penjaga, dan ruang parkir motor untuk kurang lebih 20 an motor.

Beliau juga menginginkan desain arsitek yang minimalis saja karena lokasinya yang masuk kedalam kampung. Target kosan ini bukanlah kos an eksklusif melainkan semi eksklusif, di karenakan akses jalan yang kurang lebar jika di lalui kendaraan roda empat/mobil.

Setelah bertemu di kantor, kami langsung melakukan survey ke lokasi utk mengukur manual dan melihat kondisi lingkungan, seperti jalan masuk, bangunan tetangga, kondisi air tanah dll. Survey ini penting di lakukan agar desain bisa masuk menyesuaikan kondisi lingkungan yang ada.

Dari hasil diskusi mengenai keinginan/wishes klien, maka kami mulai pekerjaan dari bagian arsitektur yaitu pembuatan denah, yang hasilnya sebagai berikut:

DENAH

bangun kos dua lantai di Jogja

Denah Arsitek Kos dua lantai Jogja

 

Adapun penjelasan denah arsitektur nya seperti ini:

A. Lantai 1

  • Untuk lantai satu terdiri dari sepuluh kamar kos berukuran antara 3×4 m s/d 3×4.6 m, yang mana setiap kamar terdapat kamar mandi dalam. Khusus untuk dua kamar paling belakang terdapat waterheater. Selain itu terdapat fasilitas pendingin ruangan/AC dan interior lengkap, yaitu kasur,  lemari, dan meja belajar.
  • Terdapat garasi berukuran cukup besar yaitu 4×8 m yang bisa menampung motor sebanyak 26 buah.
  • Sesuai persyaratan Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), maka kos harus menyediakan satu kamar khusus untuk penjaga kos.
  • Menyediakan Ruang tamu ukuran 3.6×6 m untuk tamu sehingga tidak perlu menerima tamu di dalam kamar.
  • Menyediakan Dapur pada bagian belakang jika ada anak kos yang ingin memasak atau menyimpan bahan makanan.
  • Menyediakan tangga putar pada bagian depan sebagai alternatif naik turun untuk kamar kos yang berada di lantai 2.
  • Terdapat void pd bagian belakang untuk pencahayaan dapur dan penghawaan supaya dapur tidak panas.
  • Pada bagian halaman depan terdapat semi carport yang bisa di gunakan untuk parkir mobil ataupun motor.
  • Pada bagian tengah terdapat kolam ikan dengan pompa sirkulasi 24 jam, yang akan memberikan efek gemericik sehingga membuat anak-anak kos nyaman dalam belajar.
  • di bagian atas kolam merupakan void yang panjang yang merupakan akses masuk cahaya dan perputaran angin, sehingga area kamar lantai 1 tetap terang dan tidak panas/sumuk.

 

A. Lantai 2

  • Terdapat dua belas kamar kos yang ukurannya sama dengan yang di lantai satu, begitupun fasilitasnya.
  • Pada bagian depan tersedia musholla berukuran cukup luas 3.5x4m dengan tempat wudhu nya, sehingga tidak perlu untuk wudhu di masing2 kamar.
  • Terdapat ruang bersama/ruang TV untuk kumpul anak kos.
  • Di depan kamar paling depan terdapat balkon yang cukup luas, yang bisa berguna untuk ngobrol-ngobrol santai anak kos.
  • Pada bagian belakang kami sediakan ruang cuci dan jemur, siapatau ada anak kos yang mencuci pakaiannya sendiri.
  • Tangga monyet kami sediakan untuk maintenance tangki air dan pompa booster.

Secara umum desain arsitek dan penataan ruang ini sangat manusiawi sekali, karena banyak terdapat ruang-ruang komunal atau ruang untuk ber-sosial, selain juga fasilitasnya yang cukup komplit tentunya.

bangun kos dua lantai di Jogja

Penandatangan SPK

Desain Bentuk Bangunan 3D Arsitek

Dari denah yang sudah fix kami modelkan bangunan versi 3D Arsitek nya, sbb:

bangun kos dua lantai di Jogja

Tampilan fasad depan

Pembuatan model 3D di kerjakan oleh arsitek kami dengan mengedepankan kaidah-kaidah estetika sehingga bangunan enak untuk di pandang dan memiliki nilai estetis.

Fasad depan bergaya arsitektur minimalis modern dengan banyaknya jendela-jendela berukuran tinggi yang berpadu dengan permainan topi-topi dan ban-ban-an.

bangun kos dua lantai di Jogja

Tampilan Tampak Atas

 

Jika memperhatikan dari tampak atas, atap pelana terdapat hanya di sisi utara dan selatan saja yaitu menutupi semua kamar-kamar kos, sedangkan bagian tengah antara kedua atap pelana tersebut merupakan dak yang ber-void di bagian selasar/tengah bangunan. Void itu bertujuan untuk penerimaan cahaya dan sirkulasi udara supaya tetap terang dan tidak sumpek.

Setelah gambar 3D di setujui maka kami lanjut menghitung struktur dan membuatkan gambar kerja nya. Bagian inilah yang sangat penting, karena pengerjaan di lapangan sangat bergantung kepada gambar kerja ini. Gambar kerja terdiri dari 3 bagian gambar, yaitu gambar arsitektur, gambar struktur, dan gambar elektrikal plumbing. Untuk melihat contoh gambar kerja, silakan klik di sini. sedangkan untuk melihat contoh perhitungan struktur dapat di lihat di sini.

Pelaksanaan Konstruksi Kos Dua Lantai

Berikut kami sajikan sedikit mengenai proses konstruksi kos dua lantai yang kami kerjakan

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembuatan sumur suntik

Langkah awal sekali sebelum pekerjaan konstruksi di mulai, yaitu 2 hal: sumur air bersih dan pasang listrik!. Kebetulan untuk project kos dua lantai ini kedalaman air bersih tidak terlalu dalam, hanya 8 m saja, sementara untuk air permukaan cukup tinggi hanya kurang lebih 0.6-1 m dari permukaan tanah.

bangun kos dua lantai di Jogja

Hasil Air tanah yang cukup jernih/layak

Alhamdulillah airnya sangat jernih sekali dan juga tidak berbau. Memenuhi syarat air layak minum.

bangun kos dua lantai di JogjaPekerjaan penggalian fondasi telapak

Penggalian fondasi telapak di lakukan manual dengan cara mencangkul, menyerok, dan menumbuk. Untuk wilayah Jogja kedalaman fondasi telapak yang di sarankan adalah 1.2 s/d 1.5 m tergantung kondisi dasar tanah, dan asumsi kuat dukung tanah sebesar 150 kN/m2.

Terlihat pula sekeliling bangunan sudah terpasang bowplank agar mudah menentukan as-as bangunan.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pengecoran fondasi telapak

Agar mendapatkan kualitas telapak yang baik, maka pada bagian bawah telapak fondasi di alasi plastik cor sampai ke sisi samping, hal ini bertujuan agar air semen tidak meresap kedalam tanah yang berarti akan mengurangi kekuatan dari beton. Selain itu pula perlu di berikan/ganjel beton-beton tahu untuk selimut tulangan/besi agar momen tahanan dapat terjadi. Beton di buat menggunakan molen kecil kapasitas 50 kg merek jangkar produksi rebin jaya.

bangun kos dua lantai di Jogja

Progress pekerjaan s/d leheran kolom

Pengecoran berhenti dulu sampai tahap leheran fondasi, untuk kemudian lanjut pembuatan fondasi batu kali yang menghubungkan semua kolom-kolom.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembesian balok sloof/tie beam

Pembesian balok sloof di lakukan di top permukaan pondasi batu kali menerus.

bangun kos dua lantai di JogjaProgress s/d cor sloof

Pengecoran sloof, terdapat beda elevasi di karenakan kontur tanah yang tinggi-rendah.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembuatan bekisting kolom

Pembuatan struktur kolom memakai metode portal (bikin kolom terlebih dahulu, baru pasang bata) akan menghasilkan struktur yang lebih kuat, kokoh dan berkualitas.

bangun kos dua lantai di JogjaPemipaan air kotor dan air bekas (plumbing)

Semua pemipaan air bekas dan air kotor harus di tempatkan di bawah sloof (tidak boleh menembus sloof, apalagi kolom), di buat dengan kemiringan 1-2% memakai pipa 4 ” dan 6″ (pipa air kotor 6″ untuk antisipasi macet yang di sebabkan pembalut dan sejenisnya). Pipa yang kami gunakan merek rucika yang sudah terbukti paling baik untuk urusan pipa PVC.

bangun kos dua lantai di Jogja

 Progress s/d cor kolom lantai 1

Hasil cor kolom lantai 1 terdapat overstek untuk koneksi pembesian balok dan kolom lantai 2

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembuatan bodeman balok

Pembuatan bekisting bagian bawah balok, di sanggah/disokong menggunakan bambu diameter 7-9 cm.

bangun kos dua lantai di Jogja

Penggalian lubang septictank dan sumur resapan menggunakan excavator, di karenakan muka air tanah yang tinggi

Di karenakan muka air tanah yang tinggi (hanya 60 centi dari permukaan tanah), maka agak sulit jika di lakukan penggalian secara manual, oleh karena itu kami memutuskan untuk menggali menggunakan excavator mini. Ini salah satu bentuk komitmen layanan kami yang tidak sekedar membangun akan tetapi memikirkan metode kerja yang terbaik untuk pembangunan rumah atau kos dua lantai klien kami.

bangun kos dua lantai di Jogja

Penanaman Bio Septictank

Kelebihan bio septictank adalah air yang melimpas dari bio tank ke sumur resapan tidak mencemari lingkungan, karena kotoran feses sudah di uraikan oleh bakteri-bakteri an-aerob di dalam septictank. Selain itu pula air yang keluar akan tersaring oleh desinfectan/klorin. Biotank ini walaupun berukuran kecil tapi bisa untuk kapasitas 15 orang dan tidak penuh hingga 10 tahun. Bio tank yang kami pakai merek Pennyu dan anda bisa pelajari spesifikasi teknisnya di sini.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembuatan rangka bekisting utk pelat lantai

Bangunan kos dua lantai ini tidak menggunakan pelat komposit/bondek atau sejenisnya di karenakan klien kami lebih rekomen menggunakan pelat konvensional. Alhasil di perlukan banyak kaso-kaso, triplek, dan juga bambu untuk membuat bekistingnya.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembesian balok dan pelat lantai 2 (pelat konvensional)

Karena pelat konvensional, maka pembesian haruslah di buat 2 lapis. Pembesian menggunakan besi 10 polos jarak 200 mm.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembesian tangga

Tangga harus memenuhi kaidah tangga yang ideal, mulai dari tinggi tanjakan, lebar injakan, tebal pelat, dan tinggi clearance minimal agar kepala tidak ngejedug.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pengecoran balok dan pelat lantai 2

Pengecoran dalam volume yang banyak akan lebih cepat dan efektif menggunakan ready mix. Dikarenakan pengecoran harus selesai dalam satu hari, maka dari itu diusahakan agar tidak memulai terlalu siang. Beton ready mix yang kami pakai dari Karya Beton.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pengecoran menggunakan ready mix

Karena lokasi bangunan yang masuk kampung, maka ketika pengecoran berlangsung, jalan otomatis ditutup dan dialihkan.

bangun kos dua lantai di Jogja

Progress s/d cor kolom lantai 2

Kolom-kolom lantai 2 sudah selesai cor, akan dilanjut dengan pembuatan bekisting ring-ring balok.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pembesian balok top ring dan pelat top dak

Pembesian pelat dak konvensional, terdiri dari 2 lapis penulangan.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pengecoran balok dan pelat dak top

Pengecoran harus selesai dalam satu hari, oleh karena itu sebisa mungkin pengecoran dilakukan mulai pagi hari dan melibatkan banyak pekerja.

bangun kos dua lantai di Jogja

Portal struktur 

Portal struktur bangunan sudah jadi. akan dilanjutkan pemasangan dinding bata (metode portal struktur  jauh lebih baik secara kualitas dibandingkan metode cor kolom naik bata)

bangun kos dua lantai di Jogja

Removing bekisting

Pembongkaran bekisting balok dan pelat. Sebagai informasi mutu beton mencapai 100% setelah berumur 28 hari dari pengecoran, dan untuk pembongkaran bisa dilakukan minimal 14 hari disaat beton mencapai 90% dari mutu yang direncanakan.

bangun kos dua lantai di Jogja

Setelah di waterproof, dilakukan water test/leaking test

Setelah cor pelat dak, dilakukan pelaburan lapisan waterproofing menggunakan produk silasec dari bondall Australia yang biasa dipakai untuk bangunan-bangunan gedung. Pelapisan dilakukan sebanyak 3 lapis, dengan cara satu hari dilakukan satu lapis, dilakukan selama 3 hari berturut-turut. Sebaiknya pelapisan dilakukan ketika cuaca tidak terik, yaitu di pagi dan sore hari. Setelah di waterproof, dilakukan uji kebocoran dak / leaking test dengan cara direndam air dan dipantau selama 2-4 hari. Bagian yang dipantau adalah dasar dak, di cek apakah terdapat rembes/ngompol atau tidak, dan di cek ketinggian muka air rendaman, apakah berkurang drastis atau tidak. Jika hanya berkurang sedikit adalah wajar dikarenakan penguapan efek panas matahari.

Setelah 3-4 hari, semua kondisi di cek dalam keadaan aman tiada kebocoran/rembes, maka air bisa di rilis melalui lubang pipa2 downspout/pipa paralon vertikal. Setelah itu keesokan harinya dapat dilakukan penutupan lapisan waterproof dengan plesteran, sekaligus dibentuk kemiringannya untuk jalur drainasi air hujan. Selain itu plesteran ini berfungsi agar lapisan waterproof aman/terlindung dari cuaca ataupun dari orang-orang yang menginjak untuk maintenance.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pemasangan rangka kuda2 blue truss

Rangka atap menggunakan blue truss dari Bangun Baja Perkasa yang anti karat. Untuk kaki tumpuan kami pasangkan 2 angkur/dynabolt di setiap kaki (standart kuda-kuda baja ringan hanya 1 angkur), hal ini agar rangka atap memiliki kemampuan lebih terhadap bahaya angin puting beliung yang sering terjadi di Jogja. Untuk penutup atap pada proyek ini menggunakan genteng metal pasir KW 1 .

bangun kos dua lantai di Jogja

Penampakan rangka kuda2 yang sudah dilapis alumunum foil

Alumunium foil berfungsi untuk memantulkan panas matahari, sehingga ruangan pada bawah atap tidak terlalu panas. Selain itu pula terdapat fungsi tambahan yaitu menangkal kebocoran titik, sehingga air tidak jatuh ke plafon.

bangun kos dua lantai di Jogja

Progress bulan ke-5

Bisa diperhatikan di foto, untuk dinding lantai 1 menggunakan bata merah, sementara untuk dinding lantai 2 menggunakan bata ringan. Mengapa demikian? mengapa lantai 2 tidak dipasang bata merah juga?. Kami mempunyai penjelasan sbb: Dinding bata merah ditempatkan di lantai 1, selain berfungsi sebagai dinding, pasangan bata merah dapat memper-kaku bangunan, terutama di lantai 1. Dengan demikian membuat bangunan lebih aman terhadap goyangan dalam hal ini gempa. Untuk lantai 2 sengaja menggunakan bata ringan, karena dengan beratnya yang ringan (1/4-1/5 nya berat bata merah), maka struktur yang dibebani juga akan hemat dari segi pembesian dan dimensi nya, dengan demikian terdapat penghematan biaya di fondasi, kolom, dan baloknya. Untuk mengantisipasi agar plesteran bata ringan tidak tipis adalah dengan tidak menggunakan plesteran instan, melainkan tetap menggunakan campuran plester biasa yaitu pasir dan semen, akan tetapi kami campurkan tambahan obat khusus yaitu MP-20 agar campuran lebih rekat dan waterproof.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pemipaan air kotor dan air bekas utk toilet lantai 2

Walaupun hanya bangunan 2 lantai, tapi kami tidak serampangan dalam mengerjakan semua hal, termasuk pemipaan air kotor dan bekas ini, dan semua pemipaan sudah kami desain untuk tidak berada di luar bangunan ataupun terlihat oleh mata yang akan memberi kesan jorok. Semua pemipaan kami tanam di dalam dinding atau di atas plafon sehingga ruangan terlihat rapih dan bersih.

bangun kos dua lantai di Jogja

Progress bulan ke-7

bangun kos dua lantai di Jogja

Progress bulan ke-9

Untuk pekerjaan plesteran, campuran yang kami gunakan adalah 1:6 (1 semen : 6 pasir) tanpa mill/kapur, sudah termasuk kategori bagus untuk menghasilkan plesteran yang hitam dan kokoh.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pemasangan granit lantai 2

bangun kos dua lantai di Jogja

Pengecatan melamin kusen, pintu, dan jendela

Semua kusen, pintu, dan jendela di finish melamin spray. Proses melamin ini cukup lama, mulai dari sanding, filler, kemudian baru cat final dan clear, setiap tahapan selalu di amplas agar permukaan halus dan bisa menampakkan serat jati nya.

bangun kos dua lantai di Jogja

Kolam ikan di tengah selasar 

Kami menempatkan kolam ikan pada selasar di antara kamar pada bagian belakang, untuk mendapatkan kesan relaksasi dari bunyi gemericik air pancuran.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pemasangan kaca depan

Arsitek sengaja membuat kaca lebar untuk mendapatkan asupan cahaya yang maksimal kedalam ruangan, apalagi di ruangan kumpul dan musholla.

bangun kos dua lantai di Jogja

Pemasangan Solar tuff di void selasar

Akhirnya kami pasangkan solartuff pada bagian void selasar agar air hujan tidak membuat becek lantai selasar. Perlu untuk tahu bahwa grade solartuff ini lebih tinggi dari polycarbonat flat, karena solartuff tahan UV dan awet hingga 15 tahun.

bangun kos dua lantai di Jogja

Progress bulan ke-10

bangun kos dua lantai di Jogja

Skylight utk pencahayaan pd void tangga

Skylight sederhana dari kaca tempered 8 mm untuk pencahayaan pada void tangga.

bangun kos dua lantai di Jogja

Water torn 

Tangki di proyek ini ada 2 x 1000 liter, 1 tangki untuk melayani kamar di baris utara, 1 tangki lainnya melayani baris selatan. Agar arus air yang keluar kran bisa deras maka kami pasangkan 2 buah pompa booster di masing-masing tangki. Kami membuatkan akses khusus untuk maintenance ke dak tangki ini.

bangun kos dua lantai di Jogja

Bisa parkir mobil jika ada sanak saudara yang mengunjungi

 

Fisik Bangunan Jadi

dan berikut ini adalah foto-foto bangunan yang telah jadi.

bangun kos dua lantai di Jogja

Perspektif via drone

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Fasad depan kos dua lantai

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Pintu Garasi

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Hiasan batu paras ukir

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Fasad depan malam hari

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Penampakan dari pintu utama lantai 1

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Penampakan dari ruang kumpul lantai 2

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Selasar kamar lantai 2

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Dapur

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Kamar mandi include water heater

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Interior kamar (sudah include interior)

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Ruang kumpul lantai 2 dan musholla

 

bangun kos dua lantai di Jogja

Desain 3D vs Fisik Jadi

 

Jika anda berminat utk membangun rumah atau kos dengan kualitas bangunan baik,

silakan amanahkan kepada kami Niscaya Arsitek “membangun dengan hati”

Project Details

Share